Update :

TemplateSquare, Startup Asal Indonesia 5 Besar Di Themeforest

By Bayu - Friday, October 17, 2014 3 Comments
Sebuah contoh industri kreatif yang masuk dalam dunia Startup adalah membuka E-Comerence. TemplateSquare merupakan salah satu Startup Indonesia yang bisa menorehkan perolehan yang sangat luar biasa.


Domain templatesquare.com pertama kali didaftarkan pada 4 September 2007. Namun saya tidak mendapatkan informasi siapa sebenarnya pemilik dari situs ini. Yang jelas situs ini berasal dari Indonesia. Kalau tidak percaya anda bisa cek sendiri disini.

Siapapun pemiliknya yang jelas TemplateSquare telah membuat saya salut, karena berhasil masuk 5 besar "Top Author" di creative market terbesar di dunia yaitu themeforest.

TemplateSquare dan Themeforest


Pertama kali bergabung dengan themeforest pada Agustus 2009, dua tahun setelah membuat website ThemeSquare. Saya rasa ini adalah sebuah ide yang brilian karena di Themeforest target market kita akan sangatlah jelas, yaitu mereka yang ingin membeli template untuk website.

Sampai pada tulisan ini saya buat, TemplateSquare sudah menjual 49,949 themes di themeforest. Untuk rating dari TemplateSquare sendiri juga bisa dibilang bagus. Karena mereka mendapatkan 4 bintang dari 4900an orang yang memberikan rating.


TemplateSquare juga mendapatkan respon yang baik dari para pelanggannya. Lihat beberpa yang mengaku puas dengan template yang di buat oleh TemplateSquare ini.

"I must post regarding support of this template – Since purchase, I have received fantastic support and guidance via email of the author. They took the time to read and reply to all my (12) emails, and even spent a few minutes correcting an issue within my FTP upload file. 10/10 for this template, and please ignore any previous comments posted above. Will definately look into further templates from this author"

[by DaveRoseberry]

Soal penghasilan yang didapatkan dari penjualan template oleh TemplateSquare ini bisa kita hitung sendiri lah. Dari 51.137 kita kalikan dengan rata-rata harga template yang dijual (katakan $30 tiap template), maka hasilnya akan berapa?

Inspirasi Buat Web Developer


Dari pengalaman di atas, tentu kita bisa menggaris bawahi sebuah point penting. Seiring berkembangnya internet dan penyebarannya semakin luas, maka pasar untuk template-template website akan semakin besar pula.

Jadi intinya, jika anda mempunyai kemampuan untuk membuat template website, anda bisa membuatnya dan menjualnya di themeforest. Jadi tidak perlu anda menjual website karena penjual website saat ini sudah marak di Indonesia. Kita ambil pasar Internasional yang pada dasarnya mereka berani membayar anda mahal untuk setiap template yang anda buat.

3 comments to ''TemplateSquare, Startup Asal Indonesia 5 Besar Di Themeforest"

ADD COMMENT