Update :

Artikel Terbaru
Browsing Category "Facebook"

Facebook Menghadirkan Alat Yang Bisa Anda Gunakan Untuk Bilang Terima Kasih

- Thursday, November 13, 2014 No Comments
Facebook hari ini meluncurkan sebuah alat yang bisa anda gunakan untuk membuat sebua video "Ucapan Terima Kasih" Kepada teman terdekat anda.



Anda bisa mencobanya, tidak perlu waktu lama. Karena sudah disediakan template yang bisa anda gunakan.

Ada dua template default yang bisa anda gunakan. Pertama adalah template yang bisa anda gunakan untuk membuat video terimakasih untuk teman lama anda. Dan satu lagi adalah template yang bisa anda gunakan untuk membuat video ucapan terima kasih kepada teman anda.

Video untuk teman lama berdurasi 1 menit. Sedangkan video untuk teman anda berdurasi 45 detik. Penasaran seperti apa?

Silahkan anda buka : https://www.facebook.com/thanks

Anda bisa merangkai video tersebut dengan beberapa foto dan status yang pernah dibuat oleh teman anda saat bersama anda. It's very funny. Saya saja sampai ketawa melihat Video editan saya sendiri. Silahkan anda coba sendiri dan lihat hasilnya.

Facebook Meluncurkan Aplikasi Safety Check, Cari Tahu Kegunaannya!

- Friday, October 17, 2014 No Comments
Bencana bisa datang kapan saja, dimana saja dan membawa dampak kepada siapa saja termasuk diri kita. Ketika bencana datang, kita perlu mengabari teman atau kerabat terdekat kita tentang kondisi kita. Caranya pun bermacam-macam, mulai dari telefon, sms, bahkan yang baru-baru ini menjadi trend adalah melalui jejaring sosial.



Untuk itu developer facebook berupaya untuk membantu anda. Facebook telah menciptakan sebuah tools yang memungkinkan untuk mempublikasikan kondisi anda dalam keadaan darurat.  Alat itu diberi nama security check.

Untuk apa sebenarnya alat itu diciptakan? Menurut team developer facebook alat tersebut bisa membantu anda untuk :


  • Memberi tahu teman atau kerabat bahwa anda dalam keadaan aman.
  • Memastikan teman anda aman
  • Atau menandai teman anda bahwa mereka selamat


Bagaimana alat ini berfungsi?


Misalkan di tempat anda terjadi bencana alam, facebook akan memonitor dan mengumpulkan data berapa orang yang ada di tempat tersebut melalui profil mereka di facebook. Kemudian alat ini akan memberikan sebuah pemberitahuan kepada anda yang menanyakan kondisi anda.

Jika anda tidak termasuk di area yang terkena dampak bencana, anda bisa memilih bahwa wilayah anda tidak terkena dampak.



Jika anda merasa aman anda tinggal klik "I'm safe" atau anda aman. Dan sebuah pemberitahuan akan muncul secara otomatis ke profil facebook anda yang memberitahukan kepada teman-teman anda bahwa anda dalam kondisi aman. Teman anda juga bisa menandai bahwa anda aman.

Jika teman-teman anda berada dalam area bencana, dan anda telah mengaktifkan alat ini, maka akan anda sebuah pemberitahuan. Jika anda meng-klik pemberitahuan tersebut, maka anda akan mendapatkan update jika teman anda sudah memberikan respon jika dia selamat. Begitulah sederhananya alat ini akan berfungsi. Untuk mencari tahu tentang Security Check ini, anda bisa membuka tautan ini.